Kamis, 08 Oktober 2015

Berternak Ayam (Breeding) Artikel Breeding Menurut Steven van Breemen


Artikel ini ditulis oleh Steven van Breemen, sesuai dgn pengalamannya beternak merpati pos di Eropa sana. Dituangkan dalam buku berjudul Mini Course The Art of Breeding.

Meskipun hewan yg digunakan adalah merpati, tapi saya rasa bisa diterapkan pada Ayam. 
Mengingat kedua spesies ini banyak memiliki kesamaan.
Berikut ringkasannya :

Selasa, 06 Oktober 2015

KESEHATAN DAN MENJAGA SISTEM PERNAPASAN AYAM


Memperhatikan atau menjaga sistem pernapasan ayam adalah syarat utama agar ayam menjadi sehat yaitu dengan menjaga ketersediaan udara yang bersih, maka dari itu perlu kiranya kita menjaga kesehatan ayam terutama yang berhubungan dengan sistem pernapasan ayam sebab melalui saluran pernapasan ayam inilah bibit penyakit mudah sekali masuk ke tubuh, jika saluran pernapasan ayam terganggu maka fungsi utama sebagai penyedia oksigen, mengeluarkan gas karbondioksida, sekaligus sebagai sistem pengaturan suhu tubuh terggangu.

Kamis, 10 September 2015

AYAM PASCA KEOK, MEMBUAT BERANI BERTARUNG KEMBALI DAN BISA LEBIH HEBAT





Ada banyak cara untuk untuk meningkatkan performa dari ayam aduan yang kita punya,ada yang menggunakan uang yang banyak,ada yang menggunakan resep tradisional,ada pula yang dilatih tiap hari,dan ad pula yang membuat heran yaitu,ayam dibawa ke dukun agar ayamnya menang......wah cara ekstrem apalagi ya?
Kadang kita terlalu memaksakan ayam kita untuk menang dalam setiap lomba tanpa memperhatikan kesehatan ayam kita. Membuat ayam aduan yang kalah atau sudah jatuh mental untuk berani dengan ayam kembali dirasa tidak mudah, membutuhkan waktu yang tidak singkat. ayam leres bisa terjadi karena beberapa kondisi antara lain trauma kekalahan, shock karena takut atau kaget, dan keturunan (genetik). leres atau jatuh mental adalah suatu kondisi ketika ayam petarung kita menjadi tidak percaya diri dan tidak memiliki keberanian bertarung kembali, jika beranipun biasanya akan segera lari begitu merasakan sakit.

Rabu, 19 Agustus 2015

MANFAAT KEMIN DAN CARA MEMBUAT



Merawat kulit dan bulu ayam laga merupakan hal yg sangat diperhatikan oleh penggemar ayam laga dan ayam aduan di negeri asalnya, Thailand. Salah satu cara yang digunakan adalah penggunaan KEMIN yg membuat warna bulu menjadi kuning, dimana penggunaan KEMIN ini menjadi salah satu ciri khas ayam laga IMPORT asli dari Thailand. Beranggapan penggunaan kemin hanya mempertebal kulit sahaja, padahal kemin juga bertujuan untuk mempermudah peredaran udara pada bulu ayam.

Kamis, 25 Juni 2015

Menyiapkan Fisik Ayam Aduan 5 banyon

Pertarungan ayam adu Pro 5 ronde (banyon) dalam 1 banyon 15 menit, 15 menit x 5 = 1.15 menit dibutuhkan kondisi fisik yang prima, untik mendapatkannya program latihan intensive dan menu pakan dengan nilai gizi yang tinggi serta multi vitamin yang cukup. Adapun program dijadwalkan selama sebulan penuh.


Minggu 1 latihan senin - jumat :
Jam 6 pagi ayam dikeluarkan dari kandang, diumbar selama 15 menit.
Ayam difisik tanpa sarapan dengan metode : senam sayap, senam kaki, lari, putaran, lompat depan dan belakang. (masing - masing hitungan 50x)
Ayam istirahat 15 menit untuk pelemasan otot
Ayam dibersihkan tenggorokan, diberi sebiji tomat, sejempol gula merah, dan sebutir amnovita.
Ayam dimandikan dan dijemur sampai jam 10 pagi
Ayam istirahat sampai nafas normal
Ayam dibersihkan tenggorokan dan dikandang sampai jam 4 sore
Ayam dikeluarkan dan diumbar selama 1 jam
Ayam dibersihkan, diberi makan + sebutir putih telur rebus + sebutir supravit + minum sampai puas
Ayam dikandangkan...
Sabtu istirahat, diumbar sore hari jam 4 - jam 5, makan cukup jagung + minum sampai puas...
Minggu diabar 1x15 menit, bungkus patuk (cukup patuk atas yang diplester) dan jalu

STAMINA AYAM ADUAN

Tenaga ayam aduan yang kuat akan lebih mudah meraih kemenangan dalam peraduan ayam laga, begitu juga sebaliknya karena tenaga ayam aduan yang minim akan mengakibatkan ayam mudah capek yang akhirnya pergerakan ayam aduan akan semakin lambat. Baik dalam menghindar dari pukulan lawan ataupun ayam sedang  melancarkan pukulan.
Selain perawatan yang bagus, ayam juga memerlukan tambahan makanan dan multivitamin untuk memperoleh kebugaran tubuh dan stamina yang bagus. Untuk memperoleh hasil ayam aduan mempunyai tenaga dan stamina yang bagus, hendaknya ayam mendapatkan perawatan rutin dan selalu mendapat makanan tambahan yang cocok untuk aksi laga nantinya. Untuk jenis perawatannya seperti pada artikel tentang Perawatan Ayam Aduan Ala Vietnam.

Senin, 13 April 2015

MENGOBATI BUBULAN PADA AYAM

Tips untuk mengobati penyakit bubulan pada telapak kaki ayam. Dan artikel ini hasil dari setelah bermanuver di dunia maya. Penyakit bubulan pada kaki ayam bangkok disebabkan infeksi bakteri. Kaki ayam bangkok ada sedikit luka akibat gesekan dengan lantai kandang yang kasar, kaku dan tidak elastis. Kebanyakan kejadian kaki bubulan terjadi pada kandang ayam bangkok model panggung terbuat dari bambu, kayu atau kawat ram.

Minggu, 12 April 2015

OTOT DAN STAMINA AYAM LAGA



Apa yang penting yang menjadi patokan para bebotoh dalam mengukur kemampuan ayam dalam
bertarung.
Setiap bebotoh mempunyai standar yang beragam dan berbeda-beda. Wiring kuning, warna merah dan hitam, kaki yang tumpuk bila diangkat, pegangan yang pas dan cekelannya empuk seperti memegang bebek dan sebagainya. Semua ini berdasarkan dari hasil pengalaman para bebotoh yang telah melahirkan berbagai Jagoan yang selama ini diyakini
mempunyai kekuatan dan pukul.
Namun walaupun demikian, pukul sendiri memang belum memberikan suatu patokan yang pasti, dimana hal yang juga dapat dijadikan sebagai acuan adalah seberapa keras dan akurat pukulnya dan seberapa tahan napasnya.
Akurasi pukulan pada ayam laga dipengaruhi dua faktor penting yaitu pertama perbandingan ideal tulang kaki dan faktor kedua adalah Otot yang berperan penting dalam menentukan arah, kecepatan dan kekuatan pukulan. Otot bekerja dengan cara menarik bukan mendorong.

Kamis, 26 Februari 2015

Perawatan Ayam Sebelum Tarung

Banyak cara untuk menciptakan ayam aduan yang tangguh. Rutinitas harian meliputi olah raga rutin atau melatih ayam setiap pagi. hal yang paling penting sebelum melatih ayam aduan yaitu menjinakkannya. yaitu dengan melakukan perlakuan yang istimewa seperti membelai, memberi makan ditangan, dan memberi nama untuk calon ayam aduan agar menambah hubungan kedekatan emosional.

Melatih ayam aduan banyak sekali variasiya, cara paling benar adalah dengan sering main ke arena gelanggang & ke kandang teman-teman sesama pecinta ayam bangkok , maka kita akan dapat menyerap ilmu yg diterapkan. Latihan dasar untuk pembentukan otot ayam bangkok pola & caranya bermacam-macam.

Sabtu, 21 Februari 2015

Pemeliharaan Ayam Aduan

Biasanya peternak / penggemar ayam aduan cukup rajin dalam memelihara, melatih dan merawat piaraanya. Barangkali yang perlu lebih diperhatikan lagi adalah upaya untuk memperbaiki sistem pemeliharaan yang sudah dijalankan selama ini. Untuk melengkapi tulisan paman saya (Johnny Suyudi), saya (Kamila Edvani) memberanikan diri menulis Sistem Pemeliharaan Ayam Aduan (Bangkok). Tujuan untuk perbaikan sistem pemeliharaan ialah  meningkatkan produktifitas ayam bangkok. Dengan demikian, pertumbuhan badannya dapat dipacu secara lebih optimal lagi, sehingga ayam bangkok tersebut mempunyai kualitas yang baik lagi.

Latihan dan Makanan Ayam Aduan Sebelum Berlaga

• Pelatihan sebelum ayam turun ke kalangan.
Untuk  melatih ayam sebelum turun ke kalangan baiknya setiap pagi di  memandikan dan di jemur  antara pukul 9 sampai 12 siang selama 1 jam (tergantung cuaca), selanjutnya ayam tersebut sekalian di olahragakan/dilatih dengan cara lari  puter sekitar 5 menit dan setelah itu ayam diumbar dikandang umbaran ukuran  2m x 2m (klo ada) sampai sore kira-kira pukul 17.00 WIB.  Kalau tidak ada cukup dilepas bebas secukupnya, setelah itu kembali ke kandang untuk istirahat (box).

• Makanan yg diberikan.
Untuk makanan, cukup dikasih makanan sehari-hari + seminggu sekali cukup diberi 1 butir telur (kalau ada telur itik + madu). Kalau untuk obat-obatan cukup diberi B compleks 1 minggu 2x2 butir setelah ayam makan sore. Nb : hentikan pemberian telur dan obat-obatan 3 hari sebelum ayam mau diadu (turun) ke kalangan.

Ciri Ayam Aduan Yang Tangguh


Seperti apa ayam tangguh dan menangan? Dan pastinya siapa pun ingin ayam petarung jagoannya menang dalam pertandingan. Maka pilihlah yang masuk kategori KELAS SUPER. Kelas ini sudah hampir bisa punya jaminan menang, karena udah dibuktikan banyak orang termasuk saya sendiri.  Kelas super termasuk level teratas karena memenuhi standar syarat utama untuk menjadi jawara. Kali ini saya akan berbagi ciri-ciri ayam aduan super dilihat dari spesifikasi tulang dulu dan ini menurut saya dan rekan-rekan saya sebagai penghobi ayam laga. Kaki ayam menjadi senjata utama mengalahkan lawan. Harus didukung tulang yang memenuhi standar ideal. Langsung simak aja gan penjelasan berikut ini:



Ciri Ayam Aduan Super Yang Tangguh Dan Menangan Dilihat Dari Tulang

Ayam Bangkok Asli Terideal di Thailand

Kesempatan kali ini saya akan mencoba menceritakan kembali apa yang saya dapat setelah berkelana di dunia maya. Yaitu tentang 10 gambar jenis ayam aduan paling ideal (terideal) di Thailand.  Gambar ayam bangkok terideal tersebut diambil dari  Thai Cockfighting VCD and  Magazine.
Gambar ayam bangkok yang ditampilkan nanti,  menurut sumber adalah ayam bangkok terpilih sebagai ayam bangkok thailand ideal atau dengan istilah standard of perfection (standar kesempurnaan).  Foto atau gambar ayam bangkok tersebut menjadi standar acuan atau patokan kesempurnaan, sehingga dapat digunakan sebagai acuan pembanding ayam bangkok yang dimiliki yang notabene masih satu nenek moyang dengan ayam bangkok thailand. 

Ayam bangkok thailand yang ditampilkan ini juga dimuat dalam majalah dan VCD, sehingga kisah cerita dan track record ayam-ayam thailand pilihan tersebut terekam dan terpublikasi. Situs-situs ayam bangkok di thailand pun banyak menggunakan gambar ayam thailand tersebut untuk di tampilkan di situsnya, sebagai bukti bahwa gambar ayam tersebut memang terkenal dan dijadikan patokan pembanding.

Oke gan, langsung saja pada gambarnya gan, selamat menikmati, sambil disruput kopinya....

Obat Kuat dan Jamu Untuk Ayam Laga Sebelum Diadu

Pada kesempatan kali ini kita akan membahas lagi tentang jamu dan ditambah dengan obat kuat. Jamu untuk ayam laga yang ampuh sudah diposting sebelumnya pada postinganResep Mudah Membuat Jamu  Ayam Aduan, silahkan nanti dilihat. Postingan kali ini tentang obat kuat dan jamu untuk ayam aduan. Hehe…jamu dan obat kuat itu bisa dibilang sama juga bisa dibilang beda. Ah, langsung saja ke topik masalah, jamu/makanan penguat untuk ayam seperti kuning telur, daging kambing atau sapi, obat-obatan multivitamin dan minuman energi. Khasiat dan kekurangan masing-masing akan diuraikan sebagai berikut:

Telur Ayam Dan Daging Kambing

Jamu ayam sebenarnya hampir sama dengan jamu untuk manusia, yaitu telur. Tapi anehnya kalo manusia tidak mau memakan telurnya sendiri tetapi kalo ayam mau memakan telur ayam. Hemmm??? Kuning telur ayam atau telur bebek adalah paling mudah dan paling banyak digunakan sebanyak obat kuat atau pelengkap jamu untuk ayam aduan. Kuning telor terbukti mampu meningkatkan gairah, semagat atau libido, karena mengandung kolesterol untuk libido. Tapi yang digunakan adalah telur mentah atau telur setengah matang. Telur rebus masih cukup bagus untuk meningkatkan gairah libido, tetapi pada telur yang digoreng sudah hilang atau rusak zat peningkat gairah libido. 

Cara Perawatan Ayam Bangkok Agar Tumbuh Besar


http://UsahaDropshipping.com/?id=okiputra
Artikel kali ini tentang tips atau cara perawatan ayam bangkok agar dapat tumbuh besar mencapai ukuran 7 hingga 8.  Sebetulnya tidak terlalu sulit mencapai ukuran ayam bangkok yang besar,  hanya perlu sabar dan ulet dalam perawatan ayam bangkok sejak dari anakan.

Sebagian tips cara merawat ayam bangkok pada artikel ini didasarkan pada pengalaman yang pernah diterapkan.  Sebagian lagi informasi dari teman yang sudah beternak selama 9 tahun, yang hingga kini dia masih tetap berjalan menggunakan indukan turunan dari pertama mulai 9 tahun lalu. Cara merawat ayam bangkok tersebut mencakup perawatan sejak anakan, pemberian pakan vitamin dan kalsium, serta mengkondisikan agar makanan tidak terbuang percuma.

Perawatan Ayam Aduan Masa Pertumbuhan


Ayam  Jantan memasuki masa Remaja saat usia masuk 5 sd 6 bulan , pada usia ini ayam produksi Hormon testoteron semakin pesat dimana hormon ini membuat ayam semakin menunjukan tanda tanda kelamin sekunder seperti bulu , badan yang kekar , pembentukan otot sebagai penunjang gerak . Ketika memasuki usia 10 Bulan masa emas pertumbuhan telah  berlalu ,  proses tumbuh kembang tetap berjalan hanya saja tidak  begitu pesat seperti saat masa emas pertumbuhan.

Memilih Ayam Laga Berdasarkan Pukulan


Oke gan, salam guyub rukun selalu bagi para pecinta/penghobi ayam laga se-Indonesia. Kesempatan kali ini saya akan membahas tentang pukulan ayam petarung. Tulisan ini hasil dari interview kepada botoh di daerah saya, yaitu daerah Berbah, Sleman. Langsung saja gan..

Pukulan dan taji adalah senjata utama bagi ayam bangkok. Setuju semua kan? Pukulan dan taji menjadi salah satu kriteria utama dalam memilih ayam bangkok, yang dapat dilihat saat diabar/adu. Beberapa hal terkait pukulan yang perlu diamati saat ayam bangkok diabar sebagai berikut:
  • Sasaran pukul
Pukulan ayam bangkok yang paling umum adalah kearah kepala dan leher.  Pada beberapa menit pertama abar, terkadang ayam memukul di bagian dada dan bahu (pemanasan mungkin ya?), selanjutnya adalah pada bagian kepala dan leher atas (itu saja kalo ayamnya layak adu).  Hanya ada sedikit ayam bangkok yang memukul di bagian dada, punggung, sayap, pinggang dan perut.  Yang bagus dan paling umum dipilih adalah ayam bangkok yang memukul di bagian kepala dan leher atas secara konsisten.  Bagian kepala bisa mengenai muka, mata ataupun syaraf di kepala belakang. Bagian leher juga bisa membuat ayam keok jika kena pukulan telak terutama jika leher lawan kurang kuat.

Cara Memilih Ayam Aduan Yang Berkualitas Untuk Pemula

Bagi para pemula hobi ayam laga/aduan, dalam hal memilih ayam adalah sangat penting. Beda dengan penghobi yang sudah sangat lihai tentang ayam aduan yang berkualitas, dengan melihat saja sudah tau ayam itu bagus apa tidak. Walaupun juga terkadang meleset dari perkiraan, apa lagi untuk pemula. Karena memilih ayam aduan berkualitas bukanlah suatu hal yang mudah dilakukan oleh para pemula, terlebih lagi ketika pemula tersebut tidak memiliki ayam unggul untuk menguji ayam yang akan dibelinya (kondisi tidak memungkinkan untuk menguji/test abaran). 

Oleh sebab itu sebelum seorang pemula membeli ayam aduan, ada baiknya  mengetahui terlebih dahulu ciri-ciri fisik ayam berkualitas yang rata-rata selalu unggul di arena laga. Adapun dibawah ini adalah ciri-ciri fisik ayam aduan berkualitas yang selalu unggul di arena laga pada umumnya.

1. "Khusus ayam bangkok" bagian kepala besar dan berbentuk buah pinang (bulat panjang) maka ayam lebih tahan pukul, pintar, susah dipatok dan tidak asal memukul. Bila kepalanya berbentuk terlalu bulat biasanya ayam tersebut bodoh, mudah dipatok dan asal mukul tanpa memperhatikan pukulannya. Pada bagian kelopak mata harus terlihat menjorok ke dalam, sehingga mata dapat terlindung dari pukulan lawan dan bagian mata harus jernih (tidak ada bercak hitam). Semakin kecil bintik hitam di matanya menandakan ayam tersebut mempunyai mental yang bagus dan lebih sensitif terhadap gerakan/serangan  lawan. Membaca gerakan lawan sangat penting dalam pertarungan.

Selasa, 13 Januari 2015

Info Obat -obatan untuk Ayam



Kebetulan yg ada adalah obat2an produksi PT. Wonderindo Pharmatama.
Berikut diantara obat2 tsb :

Bentuk sachet (bubuk) :

COCCILIN
Utk : coccidiosis (berak darah), pullorum (berak kapur), typhoid dan cholera.
Komposisi : Tetracycline HCL, Sulfadimetoxine, Sulfasomidine, Sulfaquinoxaline, dll
Dosis : 2,5-5grm utk 1 ltr air.